Lesson 60 : Tata Bahasa Korea ~(으)려고 'Bermaksud'

tata bahasa korea
radi blog - eps topik, 안녕하세요... Setelah kemarin kita mempelajari Tata bahasa ~지 마세요 yang memiliki makna larangan, kali ini pada lesson 60 seperti biasa kita akan mempelajari tata bahasa korea yakni tentang ~(으)려 고. untuk lebih jelasnya mari simak penjelasan berikut.

Tata Bahasa Korea ~(으)려고

Tata bahasa ~(으)려고 digunakan untuk mengekspresikan tujuan atau niat yang dilakukan dalam melakukan suatu kegiatan. Bentuk ~(으)려고 Hanya bisa dilekatkan dengan kata kerja saja. dalam bahasa indonesia ~(으)려고 memiliki arti "bermaksud...".

penggunaan bentuk ~(으)려고 pola kalimatnya sebagai berikut:

Kata Kerja + (으)려고 [bermaksud]

Keterangan :
> Jika kata kerja berakhiran vokal dan konsonan huruf rieul 'ㄹ' maka menggunakan 려고.
Contoh :
  • 일하다 Menjadi 일하려고 (bermaksud bekerja)
  • 살다 Menjadi 살려고 (bermaksud tinggal)
  • 만들다 Menjadi 만들려고 (Bermaksud membuat)

> Jika kata kerja berakhiran konsonan kecuali konsonan rieul 'ㄹ' maka menggunakan 으려고.
Contoh :
  • 입다 Menjadi 입으려고 (Bermaksud memakai)

Contoh kalimat :
  • 비자를 연장하려고. (Bermaksud memperpanjang visa)
  • 미국에서 살려고. (Bermaksud tinggal di U.S)

Contoh percakapan :
  • 가 : 왜 한국에 왔어요? [Kenapa (Anda) datang ke Korea?]
  • 나 : 일하려고 왔어요. [(Saya) Datang untuk bekerja]
  • 가 : 모니카 씨, 옷 샀어요? [Monika sudah membeli baju?]
  • 나 : 네, 다음 주 친구 결혼식 때 입으려고 샀어요. [Ya, Saya membeli (baju) untuk saya pakai di pernikahan teman minggu depan]


Selain bentuk ~(으)려고 ada juga bentuk yang mempunyai arti yang sama seperti ~(으)려고 yakni bentuk ‘-(으)러 가다/오다’ dan ‘-(으)려고 가다/오다’ sama-sama mengungkapkan tujuan kegiatan datang/pergi ke suatu tempat dan keduanya mempunyai arti yang sama. Akan tetapi, bentuk ‘-(으)러’ hanya melekat pada kata kerja perpindahan seperti ‘가다/오다’ saja, sedangkan ‘-(으)려고’ bisa melekat pada kata kerja yang lain.

Contoh 1 :
  • 백화점에 옷을 사러 왔어요. () [(Saya) datang ke mal untuk membeli baju]
  • 백화점에 옷을 사려고 왔어요. ()

Contoh 2 :
  • 불고기를 만들러 고기를 샀어요.(X)
  • 불고기를 만들려고 고기를 샀어요. () [(Saya) membeli daging untuk membuat bulgogi]

Keterangan :
Pada contoh 1 kedua kalimat semua benar karena bentuk ~(으)러 melekat pada kata kerja 오다. sedangkan pada contoh 2 kalimat 불고기를 만들러 고기를 샀어요 merupakan contoh kalimat yang salah karena  ~(으)러 tidak melekat pada kata kerja 가다 atau 오다.

Cukup sampai disini penjelasan tentang materi lesson 60 : Tata bahasa korea ~(으)려고. tetap semangat dan teruslah berlatih. 화이팅.!!!

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama