Siapa sih yang gak tertarik sama bahasa Korea? Pasti sebagian besar orang ingin bisa menulis dan membaca huruf yang satu ini, termasuk Anda yang ingin kerja di Korea. Menulis huruf Korea terbilang cukup sulit bagi pemula seperti Anda. Lalu bagaimana cara belajar menulis huruf korea dengan mudah?
Huruf Korea atau dikenal sebagai
huruf hangeul terdiri atas huruf vokal dan konsonan dasar, serta vokal dan
konsonan rangkap. Penulisan huruf hangeul per suku kata atau beberapa gabungan
suku kata. Kemampuan bahasa asing ini bisa Anda gunakan sebagai ajang belajar bahasa Korea untuk kerja.
Nah pastikan sebelum Anda mengenal penyusunan alfabet
menjadi bentuk kata, Anda paham konsep berderet ke samping, ke kiri, dan ke
kanan. Kemudian, Anda bisa menghafal huruf Korea abjad a sampai z lebih dulu
untuk memudahkan dalam penulisannya.
Berikut cara belajar huruf Korea
berdasarkan suku kata:
1. Huruf vokal dengan huruf vokal
Pada penulisan huruf Korea, huruf ㅇ masih
berfungsi karena huruf Korea vokal berdiri sendiri dan tidak bisa dihilangkan.
Hal ini berbeda jika huruf vokal digabungkan dengan huruf konsonan, sehingga
hurufㅇperlu dihilangkan.
Misalnya penulisan kosa kata “uyu” yang berarti susu 우유
2. Huruf vokal bertemu huruf konsonan
Tahukah
Anda? Pada bahasa Korea, ada empat dasar penggabungan vokal dan konsonan yang
perlu Anda pahami. Berikut cara belajar menulis huruf Korea dan pembahasan terkait penggabungan
vokal dan konsonan.
- Konsonan
bergabung dengan vokal vertikal
Jika
Anda hendak menulis huruf hangeul pada penggabungan huruf konsonan dengan vokal
vertikal, Anda perlu menulis huruf tersebut dengan pola bersusun ke samping.
Misalnya
Anda hendak menulis kata “tarimi” yang berarti “setrika”, maka penulisan yang
benar ialah 다리미.
- Konsonan
bergabung dengan vokal horizontal
Anda
perlu menerapkan penulisan berpola susun ke bawah jika menemukan huruf konsonan
yang diikuti oleh vokal horizontal. Misalnya kata “anggur” atau “phodo”,
penulisannya menggunakan 포도
- Konsonan
bergabung dengan vokal vertikal dan ada konsonan akhir
Anda
perlu tau bahwa konsonan akhir itu sering disebut juga sebagai bachim pada
bahasa Korea. Adapun penulisannya kata “sinbal” menggunakan 신발 yang berarti “sepatu”.
- Konsonan
digabung dengan vokal horizontal
Anda
perlu menulis huruf Korea ini dengan pola bersusun tindih, misalnya untuk
penulisan kosa kata “kongjang” yaitu공장 yang berarti “pabrik”.
Itulah
dua cara belajar menulis huruf korea yang perlu Anda ketahui. Dengan
mengetahui sedikit terkait tata cara penulisan huruf hangeol diatas, tentu Anda
akan bisa mengembangkan kemampuan dan ketrampilan yang dimiliki dan bermanfaat
untuk karir Anda kedepan. Jangan ragu untuk belajar hal-hal baru, terutama
bahasa asing yang cukup menantang.
Posting Komentar