Sekarang ini
industri hiburan Korea memang sedang banyak menarik perhatian semua orang di
dunia. Maka dari itu tidak heran jika semua orang ingin belajar mengenai
tips belajar dialog bahasa Korea dengan mudah.
Tips Belajar Bahasa Korea dengan Lancar
Banyak orang
yang menyangka bahwa bahasa Korea sangat sulit untuk dipelajari. Padahal
anggapan tersebut salah. Bahasa ini cukup mudah untuk dipelajari asalkan ada
niat dan kemauan yang gigih untuk belajar.
Mempelajari
bahasa Korea tidak hanya memungkinkan Anda dapat berkomunikasi dengan banyak
orang akan tetapi juga berguna untuk kegiatan lainnya seperti membuka sebuah
usaha bisnis. Berikut ini ada beberapa cara yang harus dilakukan yaitu :
1. Mempelajari Huruf Hangul
Pada dasarnya
Hangul merupakan sebuah sebutan untuk alfabet dalam huruf Korea. Meskipun
beberapa karakter Hangul yang asing mungkin akan terlihat menakutkan pada
awalnya, tetapi ini mudah untuk dipelajari.
Hangul hanya
terdiri dari 24 huruf yang mana ada 14 jenis konsonan dan 10 huruf vokal. Untuk
bentuk konsonannya ditulis berdasarkan bentuk mulut pada saat mengeluarkan
suara. Sementara itu untuk huruf vokal hanya terdiri dari garis vertikal dan
horizontal saja.
Cara terbaik
untuk belajar bahasa Korea adalah dengan membiasakan terlebih dahulu
menggunakan serta mengenal huruf Hangul. Setelah menguasainya, Anda bisa mulai
mengasosiasikan suara dan huruf dengan berbagai macam kosakata dari bahasa
Korea.
2. Memperbanyak Kosakata Korea
Belajar dialog bahasa Korea bisa diawali dengan memperbanyak kosakata. Anda dapat memulainya dengan
memahami dasar-dasar seperti nama-nama hari, angka maupun sebuah frasa
tertentu. Setelah itu bisa menambahkan kosakata lainnya.
Apabila Anda
ingin belajar bahasa Korea untuk kerja, maka
dapat fokus pada beberapa kata yang berhubungan dengan dunia kerja. Jika
belajar bahasa Korea untuk berwisata maka bisa memahami beberapa kata yang
berhubungan dengan arah dan juga transportasi.
3. Memberikan Tanda pada Sebuah Benda
Dalam membantu
menghafal sebuah kosakata dalam Bahasa Korea maka Anda dapat memberi label pada
beberapa benda yang ada di sekitar. Pada saat melewati barang dengan label
tersebut, Anda dapat mencoba untuk mengingat-ingat apa Bahasa Korea untuk benda
yang dimaksud. Ini merupakan salah satu cara mudah untuk menghafalkan
kosakata.
4. Mengikuti Kelas Berbahasa Korea
Meskipun
belajar sebuah bahasa Korea cukup menyenangkan, juga tidak akan membuat Anda
merasa bosan. Caranya adalah dengan mengikuti kelas bahasa Korea baik
secara offline maupun online.
Pembelajaran
bahasa Korea secara online akan lebih dinamis dan efektif karena bisa langsung
berkomunikasi satu sama lain. Selain itu, biasanya anda akan dibimbing oleh
para tentor yang profesional dalam pelajari bahasa asing satu ini.
Itulah tadi
beberapa tips untuk belajar dialog bahasa Korea
sangat mudah dan menyenangkan. Anda dapat mencobanya agar perasaan bahasa
tersebut semakin baik dan lancar.
Posting Komentar